Senen Maryono Ajak Cintai Alquran

 Parlemen

SINTANG RK – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sintang, Senen Maryono menghadiri kegiatan Pengajian Rutin Bulanan Ulama, Umarah, dan Zauma “Khairu Ummah” di Aula Langkau Kita, Rumah Jabatan Wakil Bupati Sintang, Jumat (9/12/2022) malam.

Pada kesempatan tersebut, Senen Maryono mengajak seluruh umat muslim di Kabupaten Sintang untuk mencintai, membaca, mempelajari, dan mengamalkan isi kandungan Alquran dalam kehidupan sehari-hari.

“Juga selalu medorong, menuntun dan membimbing anak-anak generasi penerus bangsa juga selalu membaca, mempelajari, dan mengamalkan isi kandungan Alquran,” ajak Senen Maryono ketika ditemui Radarkalimantan.com di Aula Langkau Kita, Rumah Jabatan Wakil Bupati Sintang.

Selain itu, Senen Maryono mengajak umat muslim agar selalu meningkatkan ukhuwa islamiah, supaya keimanan dan ketagwaan selalu terjaga.

“Kami harap kegiatan ini dapat meningkatkan iman dan taqwa kita semua kepada Allah SWT,” ujar Senen Maryono berpesan.

Tak hanya itu, Senen Maryono minta kepada semua pihak agar dapat menekan angka buta aksara pada Alquran.

“Peran semua pihak begitu dibutuhkan untuk menekan angka butabaksara pada Alquran, baik itu di kawasan perkotaan maupun pedesaan, sehingga apa yang menjadi tujuan kita bersama dapat terwujud,” pungkas Senen Maryono Senen Maryono, wakil rakyat dari Daerah Pemilihan (Dapil) Sintang 1 ini.

Selain Senen Maryono, hadir juga pada kegiatan tersebut, Wakil Bupati Sintang, Melkianus, Pengurus Dewan Masjid Indonesia (DMI) Sintang, para pimpinan dan anggota Majelis Ulama Indonesia (MUI) Sintang, Ikatan Cendikiawan Muslim Indonesia, Tokoh Masyarakat dan Tokoh Agama. (*)

Related Posts