Bupati Open House Hari Kedua

 Sintang

 

SINTANG,RK – Open house silaturahmi Idul Fitri 1445 Hijriah yang diselenggarakan oleh Bupati Sintang, Jarot Winarno bersama Istri Fauziah Zaenal Ehsan Jarot di Pendopo Bupati Sintang berlanjut hingga hari kedua lebaran, Kamis 11 April 2024.

Kegiatan Open House hari kedua silaturahmi Idul Fitri 1445 H, ini dihadiri oleh ribuan tamu yang terus berdatangan hingga sore dan disambut hangat oleh Bupati Sintang beserta istri.

Tampak yang hadir bersilaturahmi di hari kedua open house seperti Wakil Ketua DPRD Sintang Heri Jamri, Sultan Sintang Raden Barrie Danu Brata dengan gelar Pangeran Ratu Prabu Rahmatullah Ismail Tsyafioeddin Kesuma Negara bersama keluarga, sejumlah Pejabat di Lingkungan Pemkab Sintang dan masyarakat.

Sejak dibuka mulai pukul 09.00, ribuan warga sudah mulai memadati pendopo. Antusiasme warga masih tetap tinggi, terbukti dengan banyaknya masyarakat yang berduyun-duyun datang ingin halal bi halal dengan Bupati Sintang.

Keinginan warga untuk berinteraksi langsung dengan Bupati Sintang dan jajaran pejabat di lingkungan Pemkab Sintang begitu besar, sehingga mereka rela antre demi kesempatan untuk berjabat tangan dan berdialog singkat.

Antrean tersebut tidak menyurutkan semangat mereka untuk menyampaikan aspirasi dan ucapan terima kasih kepada para pemimpin daerah.

Salah satunya Hendrikus, warga Kecamatan Tempunak, ia datang tidak sendirian, namun juga mengajak kedua anaknya beserta rombongan.

Hendrikus yang merupakan warga biasa memiliki motivasi yang kuat untuk hadir dalam acara tersebut, yaitu bertemu dengan Bupati, sosok yang hangat di kalangan warganya.

“Tadi bisa salaman halal bi halal langsung dengan Pak Jarot. Tadi datang dengan keluarga dan tetangga,” ujar Hendrikus.

Menurut Bupati Sintang momen open house bisa digunakan untuk lebih dekat dengan masyarakat. Ia berharap, mampu mempererat tali silaturahmi, baik dengan masyarakat, Forkopimda Sintang, pengusaha maupun kepala OPD dan ASN di Kabupaten Sintang.

“Marilah kita rayakan Idulfitri ini dengan penuh rasa syukur, penuh kebahagian dengan diiringi lantunan kalimat takbir, tahlil dan tahmid memuji kebesaran dan kekuasaan Allah SWT,” kata Jarot.

Ia mengatakan bahwa banyak hikmah yang diperoleh usai melaksanakan ibadah puasa sebulan penuh.

“Saya mohon maaf lahir dan batin, Minal Aidin Wal Faizin. Taqabbalallahu Minna Wa Minkum. Semoga kita semua dapat dipertemukan kembali dengan Ramadhan dan Idul Fitri di tahun yang akan datang,” tukasnya.

Sumber: Rilis Prokopim Sintang

Related Posts