Pajak Ekspor CPO Potensi untuk Tingkatkan PAD

 Parlemen

Anggota DPRD Sintang, Nikodemus.

SINTANG RK – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sintang, Nikodemus menilai sektor eskpor CPO berpotensi untuk meningkatkan pendapatan asli daerah (PAD) bila Pelabuhan Internasional Kijing beroperasional dengan maksimal.

“Keberadaan pelabuhan kijing tentu berdampak pada daerah kita ya. Karena dari sektor ekspor CPO kita bisa menarik pajak, apalagi jumlah perusahaan perkebunan kelapa sawit di daerah kita ini begitu banyak. Artinya, sektor pajak ekspor sawit berpotensi untuk menjadi sumber PAD kita,” kata Politikus Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura) ketika ditemui Radarkalimantan.com di Gedung Parlemen Sintang, baru-baru ini.

Karenanya, Nikodemus mendorong pemerintah daerah melalui instansi terkaitnya untuk membaca peluang dari berbagai sektor, hal ini dilakukan guna meningkatkan pendapatan asli daerah (PAD) di kabupaten ini.

“Sektor apapun ya, kalau memang berpotensi menghasilkan pendapatan asli daerah (PAD) maka harus dimaksimalkan,” tegas Nikodemus.

Olehkarenanya, Nikodemus berharap organisasi perangkat daerah (OPD) terkait dapat memaksimalkan segala potensi yang menjadi sumber pendapatan asli daerah (PAD) di kabupaten ini.

“Kami harap ini menjadi perhatian pemerintah daerah dan organjsasi perangkat daerah (OPD) terkaitnya, sehingga upaya kita untuk mencapai target PAD dapat tercapai dengan memanfaatkan dan memaksimalkan berbagai sektor yang memiliki potensi besar sebagai sumber PAD di daerah kita ini,” pungkas Nikodemus, wakil rakyat dari Daerah Pemilihan (Dapil) Kecamatan Sepauk – Kecamatan Tempunak ini. (*)

Related Posts