Nataru, Mainar Sarankan Pemda Gelar Operasi Pasar Murah

 Parlemen

Anggota DPRD Sintang, Mainar Puspa Sari.

SINTANG RK – Guna memastikan stok aman dan menjaga stabilitas harga sejumlah kebutuhan bahan pokok atau sembako tidak terjadi lonjakan. Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sintang, Mainar Puspa Sari menyarankan agar pemerintah daerah melalui instansi terkaitnya untuk menggelar operasi pasar atau OP menjelang perayaan natal dan tahun baru (Natatu).

Operasi pasar atau OP, kata Mainar Puspa Sari, juga merupakan langkah tepat untuk mengendalikan inflasi daerah serta memastikan stok aman dan harga sembako tetap stabil l, apalagi ini menjelang perayaan natal dan tahun baru (Nataru).

“Jadi, kami sarankan operasi pasar atau OP dapat digelar, mengingat perayaan natal dan tahun batu sudah di depan mata. Langkah ini juga sebagai wujud nyata pemerintah daerah untuk membantu masyarakat mendapatkan sejumlah kebutuhan bahan pokok dengan harga terjangkau dari harga pasar,” ungkap Mainar Puspa Sari menyarankan ketika ditemui Radarkalimantan.com di Gedung DPRD Sintang, baru-baru ini.

Operasi pasar atau OP, kata Mainar Puspa Sari, tidak hanya fokus pada titik perkotaan saja, tapi harus dilaksanakan hingga ke tingkat desa. Sebab tidak sedikit juga masyarakat di Bumi Senentang ini yang merayakan natal dan tahun baru (Nataru).

“Artinya, kami minta operasi pasar jangan hanya dipusatkan di kota saja, tapi tingkat desa juga harus dilaksanakan, sehingga masyarakat desa dapat membeli sejumlah kebutuhan bahan pokok atau sembako dengan harga terjangkau. Tentunya upaya ini kami nilai dapat meringankan beban masyarakat kita, apalagi pasca kenaikan bahan bakar minyak (BBM),” ungkap srikandi DPRD Sintang.

Olehkarenanya, Politisi Partai Demokrat (PD) berharap pemerintah daerah dapat melakukan operasi pasar murah guna menjaga stok dan harga sembako tetap stabil.

“Kami juga minta agar TPID terus melakukan pemantauan di lapangan, terutama pada stok dan harga sembako. Bila terjadi kekurangan stok maka hal tersebut dapat diantisipasi dengan berbagai langkah konkret, sehingga tidak menimbulkan kepanikan di tengah masyarakat,” pungkas Mainar Puspa Sari, wakil rakyat dari Daerah Pemilihan (Dapil) Sintang 1 ini. (*)

Related Posts