Resmikan Waterfront, Puan Maharani Pinta Jaga Dengan Baik

 Sintang

SINTANG – Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR RI), Puan Maharani resmikan Waterfront Sintang di Kawasan Pasar Sungai Durian. Minggu (19/03/2023).

Dalam peresmian tersebut Puan menyebut bahwa dirinya takjub dengan Waterfront Sintang yang keren dan bagus. Menurutnya tempat yang bakal digunakan sebagai tempat berekreasi, melihat-lihat, dan olah raga ini merupakan salah satu pekerjaan Kementerian PUPR untuk bisa melakukan penataan kawasan kumuh.

Maka dari itu, Puan Maharani berharap kepada Bupati Sintang dan jajarannya agar dapat menjaga nya dengan baik. Ia menegaskan menjaga Waterfront Sintang ini menjadi tanggungjawab bersama seluruh masyarakat yang menjadi pengunjung waterfront.

“Dijaga kebersihannya, jangan membuang sampah sembarangan, baik di pelataran waterfront maupun di sungainya. Penataan ini akan terus berlanjut, karena setiap tempat wisata itu, harus disediakan toilet yang bersih, kalau tidak ada toilet bagaimana, misalnya habis olahraga dan kumpul bersama saudara, mau ke toilet, maka harus ada toilet yang bersih,” terangnya.

Selain itu, Puan juga mengingatkan agar setiap pengunjung Waterfront Sintang nantinya dan membudayakan untuk ramah lingkungan.

“Toleransi diantara sesama pengunjung sangat penting. Jangan sampai karena pengunjungnya sangat ramai, lalu membuat kacau. Jaga keamanan dan kedamaian disini. Ini yang saya harapkan dari keberadaan Waterfront Sintang,” katanya.

“Penataan PKL nya juga harus baik. Jangan sampai PKL jualan sembarangan. Penataan penting sekali. Diatur lokasi jualannya, disana boleh disini tidak boleh dan seterusnya. PKL juga agar tidak membuang sampah sembarangan. Juga air sisa membersihkan piring dan sebagainya harus ada, jangan sampai membuat kotor,” jelasnya.

 

Sumber: Rilis Prokopim Sintang

Related Posts